www.porosmetro.com | KEPULAUAN TANIMBAR – Dalam suasana penuh kebersamaan dan sukacita, Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Kepulauan Tanimbar AKBP Ayani, S.P., S.I.K., M.H., bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), menghadiri syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) ke-51 Paroki Hati Kudus Yesus Olilit Barat, Minggu (21/09/25) malam.
Acara yang digelar di Pelataran Gedung Gereja Hati Kudus Yesus Olilit Barat ini turut dihadiri Uskup Diosis Amboina Mgr. Seno Ngutra, Wakil Bupati Kepulauan Tanimbar dr. Juliana Chatarina Ratuanak, S.Ked., M.K.M., para pastor, Forkopimda, serta tamu undangan. Uskup Seno Ngutra dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih atas partisipasi umat sejak awal rangkaian acara.
Ia juga menyoroti kebanggaannya terhadap syal tenun ikat khas Tanimbar yang diberikan umat. “Selamat merayakan Hari Ulang Tahun ke-51 Paroki Hati Kudus Yesus Olilit Barat,” ujarnya, seraya menyampaikan doa berkat bagi seluruh umat.
Suasana sukacita semakin terasa ketika dilakukan pemotongan tumpeng ulang tahun sebagai simbol rasa syukur. Rangkaian acara dilanjutkan dengan pembacaan hasil lomba, pembagian hadiah, dan hiburan bagi para tamu dan umat yang hadir.
Di sela acara, Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP Ayani menyampaikan apresiasinya atas undangan yang diberikan kepada jajaran Polres. “Atas nama pribadi dan keluarga besar Polres Kepulauan Tanimbar, kami mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun ke-51 Paroki Hati Kudus Yesus Olilit Barat. Semoga Tuhan senantiasa memberkati umat Paroki Hati Kudus Yesus di Olilit Barat,” tuturnya.
Seluruh rangkaian acara berjalan aman, lancar, dan penuh kemeriahan berkat pengamanan dari Polres Kepulauan Tanimbar bersama Polsek Tanimbar Selatan. Pengamanan dilakukan secara terbuka dan tertutup untuk memastikan kenyamanan dan keamanan seluruh umat dan undangan.(jk)
#humaspolreskeptanimbar












